Ini Dia, 9 Tips Cara Mencari Judul Penelitian

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG – Mencari judul penelitian kadang sering kali menjadi penghambat atau kendala bagi para mahasiswa. Bisa mendapatkan judul penelitian yang bagus dan dapat diterima oleh dosen pembimbing tentunya dapat menjadi kepuasan batin tersendiri.

Salah satu Educator terbaik Indonesia, Prof. Dr. Tirta Mursitama,Ph.D. selaku Vice Rector Research & Technology Transfer BINUS University. Beliau sebagai pemilik channel youtube Tirta Mursitama yang menyediakan serta membagikan berbagai tips dan trik sukses belajar di perguruan tinggi.

1. Apa yang Menjadi Minat Anda?
Prof. Tirta mengatakan, mulailah dengan pertanyaan tentang apa yang menjadi minat anda.
“Dengan mengetahui minat dan passion tentang apa yang akan diteliti, maka penelitian dapat dikerjakan dengan sepenuh hati,” ujarnya.
“Misalnya, anda tertarik di bidang olaharga, musik, kesenian dan teknologi. Intinya dicari terlebih dahulu apa minat anda,” lanjutnya.

2. Mulailah dari sekeliling anda
Diskusi dengan teman, kolega, saudara, keluarga, dosen tentang apa yang menarik disekitar anda. Dari situ anda bisa mendapatkan banyak masukan dan pertimbangan.
“Silahkan cari juga di berbagai media. Selain itu, amati topik apa yang lagi hits dan eksis disekeliling anda tapi tetap sesuai dengan minat anda,” ungkap Prof Tirta lagi.

3. Cari lebih lanjut di internet/browsing
Setelah melakukan langkah diatas, langkah selanjutnya yakni mencari lebih lanjut mengenai hal yang akan anda teliti melalui internet.
“Anda bisa searching di google atau bahasa kerennya sekarang ini googling. Karena semakin banyak mencari tahu di internet akan menambah data dari penelitian anda,” tutur Prof. Tirta.
Ketika browsing, anda akan menemukan data-data baru mengenai topik yang akan anda teliti.

4. Cari Tahu Apakah Topik Penelitian ini penting
Topik yang dipilih juga harus memiliki unsur penting dari apa yang diteliti. “Seberapa penting? Jika sangat penting, di bagian apanya? Kepentingannya apa dan relevansinya apa?” ujarnya.
Jika sudah yakin topik ini penting untuk diteliti, maka anda dapat melanjutkan penelitian. Namun jika tidak penting, anda harus mencari topik yang benar-benar dapat bermanfaat bagi banyak orang.
“Misalnya kontribusinya bisa untuk memecahkan masalah atau ada hal yang baru yang bisa dimanfaatkan dan lain sebagainya,” tegasnya.

5. Seberapa Signifikan Penelitian ini untuk bidang kajian anda
“Anda cek lagi, tanya-tanya lagi apakah judulnya memiliki kontribusi khusus atau tempat khusus dari bagian kajian anda. Misalnya, topik terkait hubungan internasional. Apa pentingnya topik yang dipilih dari aspek pertahanan keamanan, ekonomi politik internasional, masyarakat transnasional, media atau kebudayaan,” ungkapnya.
Ruang lingkup topiknya harus relevan dengan bidang kajian anda dan menarik untuk diteliti serta memberikan kontribusi.

6. Apakah topik yang anda teliti bisa memecahkan masalah.
Tanyakan lagi apakah penelitian ini bisa memecahkan masalah besar/penting atau tidak memecahkan masalah sama sekali.
“Cek lagi apakah pertanyaannya bisa memecahkan masalah dibidang kajian yang anda pilih,” tuturnya.

7. Keterkaitan penelitian anda dengan penelitian sebelumnya Anda belajar bagaimana menyusun topik penelitian dengan mengaitkan penelitian sebelumnya. Karena penelitian sebelumnya bisa dijadikan pondasi kajian anda.
“Kalaupun topik penelitian anda tergolong baru pasti juga ada dasar dari penelitian sebelumnya,” ujarnya.

8. Membuat rencana untuk menyelesaikan topik masalah
Susun rencana aktivitas kegiatan dalam menyelesaikan skripsi dengan jadwal yang jelas. Misal, kapan menyusun proposal, ujian proposal, mengumpulkan data, analisis data, hingga ujian skripsi.

9. Hindari suka menunda- nunda pekerjaan dan lakukan sekarang
Kalau sudah ketemu apa yang menjadi topik penelitian anda, maka kerjakan dan lakukan sekarang.
“Power of now ini sangat penting, jangan ditunda-tunda. Kalau sudah siap langsung kerjakan,” tutupnya.

Nah, setelah mendapat penjelasan dari Prof Tirta Mursitama, apakah sekarang Anda lebih paham ? Untuk penjelasan selengkapnya, Anda bisa mendengarkan langsung tips dan trik dari Prof Tirta di link Youtube ini

Anda juga bisa membuka wawasan dan pengetahuan lainnya misal tips dan trik mencari judul skripsi dan lain-lain, juga di chanel Tirta Mursitama lainnya.

Sumber: Tribunsumsel.com